Seorang Pemimpin Itu....


1. Seorang pemimpin itu harus bisa memahami bahwa yang penting dari sang pemimpin itu adalah tindakannya yang bijaksana, bukan jabatannya maupun ucapannya.

2. Baik tidaknya seorang pemimpin dinilai dari sikap, keputusan dan tindakan yang diambilnya pada saat sedang ada masalah/tantangan.

3. Seorang pemimpin benar-benar menyadari bahwa segala kesalahan yang dilakukan oleh para bawahannya adalah menjadi tanggung jawabnya.

4. Seorang pemimpin dapat mengidentifikasi suatu benih masalah dan berusaha mengatasinya sebelum benih masalah tersebut menjadi besar dan mengancam.

5. Seorang pemimpin tahu benar bahwa posisinya adalah di depan segala macam perperangan, apapun resikonya. Bukannya berlindung pada banyak pihak dan melarikan diri dari tanggungjawab.

6. Seorang pemimpin harus dapat membuktikan segala ucapan dan janji yang pernah diucapkannya dan memastikan bahwa semua orang yang dipimpinnya menikmati hasilnya.

7. Seorang pemimpin benar-benar mengerti segala sesuatu tentang rakyatnya termasuk setiap masalah yang sedang melanda serta keinginan setiap rakyatnya. Leaders get into his/her everyone's skin to elaborate positive energy and optimism.

8. Seorang pemimpin mengerti untuk membangun suatu TRUST diperlukan kejujuran, keterbukaan dan kepercayaan antara dia dan rakyatnya. Dan sebagai pemimpin, dia menyadari bahwa dirinya lah yang pertama kali harus menunjukkan dan membuktikan hal-hal tersebut kepada rakyatnya.

9. Seorang pemimpin dapat menepiskan segala bentuk kecurigaan, kekhawatiran dan pesimis yang timbul dengan tindakan yang diambilnya, bukan hanya dengan omongan. Dengan kata lain, seorang pemimpin berani mengambil resiko dan mempertanggungjawabkan hasilnya ke publik.

10. Seorang pemimpin akan membagi segala sesuatunya dengan rakyat, baik kesulitan maupun kesuksesannya.


Krisis kepercayaan yg sedang negara Indonesia alami sekarang, adalah a real Test for Leaders. It is a momment of truth for us all for the sake of our country, Indonesia!