Berhubungan Dengan Lelaki Beristri?? No Way Deh!


Banyak wanita lajang, berkencan tanpa beban dengan pria yang masih terikat tali pernikahan. Saat jatuh cinta, memang terkadang logika tidak berbicara. Jika kamu sedang menjalin hubungan dengan pria yang masih menikah, sebaiknya pikir-pikir lagi untuk melanjutkan hubungan dengannya.

Pasalnya, mau tidak mau kamu akan dianggap sebagai orang ketiga dalam pernikahan. Kamu pun harus siap sakit hati karena tidak ada jaminan hubungan ini akan berjalan baik. Berikut 8 alasan sebaiknya tidak berkencan dengan pria beristri.

1. Ia tidak ingin membentuk masa depan dengan kamu
Banyak pria yang tidak merasa bahagia dengan pernikahannya kemudian mencari kebahagiannya di luar rumah. Salah satunya adalah dengan berhubungan dengan wanita lain sebagai pelampiasan.

Pria bisa saja berkata ia tidak pernah merasakan kebahagian dalam pernikahannya, dan baru merasakannya saat bersama kamu. Tetapi jangan anggap pernyataannya akan berujung pada komitmen karena ia hanya ingin membahagiakan dirinya sendiri dengan mengkhianati istrinya.

2. Sekali berselingkuh, mungkin akan berselingkuh lagi
Ketika pernikahan sedang tidak dalam keadaan baik dan ia mengatasinya dengan mendekati kamu. Seharusnya kamu bisa melihat caranya menangani masalah. Yaitu, bukan dengan menyelesaikan masalah tetapi malah mencari masalah baru. Jadi, jika sewaktu-waktu hubungan kamu sedang bermasalah bukan tidak mungkin ia mengatasinya dengan berselingkuh juga.

3. Hubungan yang melelahkan
Menjalin hubungan dengan pria yang masih beristri sangat melelahkan. Kamu harus selalu bertemu dengan bersembunyi-sembunyi. Jangan berharap kamu bisa dengan tenang berjalan bergandengan tangan di tempat umum.

4. Pria serakah
Pria yang masih terikat pernikahan dan menjalin hubungan dengan wanita lain bisa juga disebut sebagai pria serakah. Ia ingin memiliki segalanya tanpa memikirkan perasaan orang lain. Hal itu merupakan tanda bahwa ia tidak menghargai lembaga pernikahan.

5. Ia membodohi kamu
Kata-katanya bisa saja sangat membuai dan menjanjikan komitmen yang lebih baik. Tetapi apakah kamu bisa mempercayai seseorang yang telah mengkhianati istrinya ? Cobalah untuk lebih berpikir panjang.

6. Dampak buruk pada anak-anaknya
Jika ia memiliki anak, hubungan kamu dengannya bisa merusak perkembangan anak-anaknya. Ia bisa kehilangan penghormatan dari anak-anaknya, dan anaknya pun bisa kehilangan sosok ayah.

7. Tidak ada jaminan
Meskipun ia sudah mengucapkan kata cinta, dan berjanji untuk segera mengakhiri pernikahannya, tidak ada jaminan ia langsung melakukannya. Pertimbangannya bukan hanya kamu tetapi banyak hal jadi jangan harap hal itu akan terealisasi dengan cepat.

8. Buang- buang waktu
Waktu kamu terlalu berharga untuk dihabiskan bersamanya. Rasa lelah sembunyi, sakit hati, deg-degan akan selalu kamu rasakan selama menjalin hubungan dengannya. Lebih baik mencari pria lain, yang masih lajang dan membangun hubungan lebih sehat.